Pasar Sentiling
Kelompok 4
Kawasan Kota Lama Semarang
tampak dipadati oleh warga baik dari Semarang maupun dari luar kota. Mereka
begitu antusias dengan adanya Festival Kota Lama
Semarang yang diselenggarakan sejak tanggal
13 September 2019 lalu, dengan mengangkat tema ‘Indische Parade’ Pemerintah
Kota Semarang berharap event ini dapat membantu perekonomian warga khususnya
yang berada disekitar kawasan Kota Lama Semarang dan menjadikan Kota Lama
sebagai salah satu destinasi wisata yang wajib untuk dikunjungi apabila berkunjung
ke Semarang.
Terdapat banyak gelaran pada
event ini salahsatunya adalah Pasar Sentiling. Berbeda dengan pasar pada
umumnya, Pasar Sentiling menjajakan berbagai banyak olahan makanan siap saji
dari berbagai daerah di Indonesia
rupanya hal inilah yang menjadi daya tarikpara
pengunjung untuk mengunjungi Pasar Sentiling dan menjadikan pasar ini menjadi salah
satu gelaran yang paling banyak dikunjungi dibandingkan gelaran yang lain. Selain
olahan makanan, cara bertransaksinya pun cukup unik, yaitu dengan menukarkan
mata uang saat ini dengan replika uang kuno yang telah disediakan oleh panitia.
Tempat penukarannya pun berada di dalam pasar tepatnya di depan, tengah dan
belakang pasar. Untuk nominal uang penukaran mulai dari Rp1000 hingga Rp50.000
dan pengunjung akan mendapatkan uang replika mulai dari Rp1 hingga Rp50.
Harga yang dipatok untuk tiap-tiap makanan
yang dijual di Pasar Sentiling pun cukup murah, seperti satu buah es blewah
dipatok harga sebesar Rp20.000 atau Rp20,00. Sedangkan untuk makanan seperti
pisang goreng tepung dipatok harga sebesar Rp18.000 atau Rp18,00 dan untuk pengunjung
yang ingin menikmati makanan jadul di Pasar Sentiling juga menyajikan gulali rambut
nenek atau saat ini dikenal dengan nama gulali jaman old dengan harga Rp10,00.
Bagi pengunjung yang ingin
membeli makanan di Pasar Sentiling, pasar ini berada
bersebelahan dengan Taman Lampionsehingga
pengunjung bisa berswafoto di
taman ini sekaligus mencicipi makanan yangtelah
dibeli.Rupanya panitia telah menyiapkan denganbaik-baik sebelum mengadakan
event PasarSentiling ini terbukti dari adanya stand go-life yang mana bagi
pengunjung yang kelelahan bisa menikmati pijat gratis selama 10 menit hanya
dengan menunjukan aplikasi go life yang
telah terinstall.
Komentar
Posting Komentar